Kamu pasti udah pernah mendengar makanan gandasturi?? Makanan ini merupakan olahan gorengan yang bahan utamanya dari kacang hijau. Makanan jadul ini sangatlah populer di sebagian wilayah Indonesia. Namun sekarang sudah mulai ditinggalkan sebab masyarakat lebih memilih makanan² “modern” cepat saji. Tapi, jangan salah kelezatan dari kue kacang ijo ini bisa mengalahkan fast food atau junk food.
Dan sekarang ini, kue kacang hijau goreng gandasturi udah dimodifikasi sehingga makin menarik tampilannya. Salah satunya yaitu dengan bentuk buah-buahan. Sehingga, orang yang akan mengkonsumsinya jadi penasaran & semakin tertarik.
Bahan-bahan utama:
500 gram kacang hijau, direndam 1⇒ 2 jam
4 lembar daun pandan
1,5 liter air
200 gram gula pasir
½ sendok teh vanili
Garam secukupnya
Bahan celup:
250 gram tepung beras
250 gram terigu
0,5 liter santan sedang
2 butir telur, dikocok lepas
Cara membuat kue kacang hijau goreng
Langkah pertama rebuslah kacang ijo, daun pandan & vanilli hingga matang & empuk
Tambahkanlah gula pasir & garam secukupnya,.aduk-aduk sampai gula larut & tunggulah hingga air mengering & adonan kalis
Ambillah 1 sendok makan adonan, lantas kamu bentuk saja seperti buah-buahan yang diinginkan
Sementara itu campurlah semua bahan pencelup diatas, lalu aduklah hingga adonan mengental
Celupkanlah adonan kacang hijau kedalam adonan pencelup tadi
Gorenglah sampai matang. Kemudian angkat & sajikan.
Bagaimana, gak sulit bukan?
Comments
Post a Comment