Salah satu hidangan spesial di saat sedang liburan yaitu donat kentang. Donat adalah salah satu kue yang empuk lembut rasanya enak dan bisa menggugah selera makan. Maka, nggak heran kalau donut termasuk kue atau camilan favorit semua orang.
Tapi, jika ingin agak berbeda, kamu bisa bikin donat dari bahan kentang. Rasanya pasti dijamin nggak kalah nikmat.
Bahan²:
1 kg gram tepung terigu
100 gram susu bubuk ( milk powder )
22 gram ragi atau fermipan
200 gram gula halus
400 gram kentang kukus, yang dihaluskan ⇒ dinginkan
8 kuning telur
200 ml air es
150 gram butter ( mentega )
1 sdt garam
Baca.: Bolu pisang enak
Cara membuat donat kentang empuk
1. Campurlah tepung terigu, sugar, susu bubuk & ragi instan kemudian aduk aduk sampai rata.
2.Masukkanlah kentang halus, lalu tuang telur & air es, selanjutnya uleni hingga adonan rata serta menjadi setengah kalis.
3. Kemudian tambahkan mentega & garam, uleni lah sampai adonan ini jadi kalis elastis.
4. Diamkanlah adonan setidaknya selama 25-30 menit, bentuklah adonan sesuai dengan selera, dibulatkan manual atau bisa menggunakan cetakan agar lebih sederhana, cepat dan praktis.
5. Diamkanlah kembali adonan 20 menit, tunggu adonan mengembang.
6. Sehabis itu gorenglah adonan ke dalam minyak panas dengan menggunakan nyala api kecil / sedang sampai berubah warna kuning keemasan.
7. Terakhir angkat, tiriskan, dan biarkan donatnya agak dingin, jangan lupa beri topping, sesuaikan selera ( bisa coklat, keju, gula, kacang, meses, glaze, tiramisu, abon dan sebagainya ) tinggal pilih saja.
Comments
Post a Comment